Selasa, 20 September 2011

Agnes Monica 'Rindu'


Mendaur ulang lagu lama dan dijadikan sebuah single, adalah sesuatu yang baru dilakukan oleh seorang Agnes Monica. Setelah sukses menjual satu juta keping CD album kompilasi lagu terbaiknya, “Agnes Is My Name“, kini penyanyi berusia 24 tahun tersebut kembali merilis single terbarunya bertajuk Rindu. Single yang masih di edarkan dibawah bendera perusahaan rekaman Aquarius Musikindo ini sudah mulai wara–wiri di tangga lagu radio–radio nasional.

Rindu adalah sebuah lagu lama yang pernah populer pada awal tahun 90-an, sebuah karya dari Eross Djarot, dan dinyanyikan kala itu oleh penyanyi muda Fryda Lucyana. Lagu yang aslinya diedarkan pada tahun 1993 ini memang mempunyai kekuatan tersendiri ketika dibawakan oleh Fryda. Saat dibawakan Fryda, lagu ini berhasil “mengawinkan” suaranya dengan lirik dan aransemen lagunya, ditambah penghayatan yang luar biasa membuat lagu Rindu tersebut terdengar sangat melankolis dan menyayat hati. Dengan kata lain Rindu sudah menjadi semacam trademark bagi Fryda, tidak terbayangkan ada penyanyi lain yang mampu membawakannya sebaik Fryda. Dan ternyata lagu ini semakin melankolis dan syahdu terdengar ketika dibawakan kembali oleh Agnes Monica.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar